Suryalaya, Senin (24/08/2015). Rangkaian memperingati Milad Pondok Pesantren Suryalaya ke-110 resmi dibuka oleh Gubernur Jawa Barat
yang diwakili oleh Asisten Daerah III (ASDA III) Propinsi Jawa Barat.
Acara dimulai dengan pembacaan ayat suci Al-Quran, Tanbih, Tawasul dilanjutkan dengan laporan Ketua Panitia HUT Pondok Pesantren Suryalaya ke 110 yang
disampaikan oleh Ir. H. Duddy Djumahana, M.Si.
Dalam sambutanya, Dudddy menyampaikan salah satu tujuan Milad kali ini adalah untuk memperkuat konsolidasi dikalangan ikhwan TQN Pondok Pesantren Suryalaya.
Setelah laporan Ketua Panitia, dilanjutkan dengan sambutan Pengemban Amanah Sesepuh Pondok Pesantren Suryalaya yang disampaikan oleh
KH. Zaenal Abidin Anwar, ditutup dengan sambutan Bapak Gubernur Jawa Barat sekaligus membuka acara peringatan Milad dan Bazar secara resmi.
Dalam kata sambutannya, Bapak Gubernur menyampaikan apresiasi yang setingginya kepada Pondok Pesantren Suryalaya yang sejak berdirinya tahun 1905 telah
mampu memberikan sumbangan yang berarti untuk pembangunan bangsa dan negara Indonesia. Saat ini, lanjutnya Bapak Gubernur, Indonesia sedang mengalami darurat narkoba.
Pondok Pesantren Suryalaya dengan Inabahnya, telah mampu menyadarkan banyak orang terutama para remaja yang mengalami kenakalan karena naroktia.
Maka dalam keyakinan saya, kalau Indonesia ingin mengalami Revolusi mental, harus diawali dengan penyadaran diri melalui metode Tarekat Qodiriyyah Naqsyabandiyyah
Pondok Pesantren Suryalayaâ€.
Hadir dalam upacara pembukaan ini yaitu Bupati Tasikmalaya Bapak H. UU Ruzhanul Ulum, SE, Jajaran Muspida Kabupaten Tasikmalaya, Muspika Kecamatan Pagergageung,
Tokoh Masyarakat, Tokoh Ikhwan TQN Pondok Pesantren Suryalaya, para siswa, santri, mahasiswa yang ada di lingkungan Pondok Pesantren Suryalaya.
Setelah selesai mengikuti rangkaian acara pembukaan MILAD di Arena Bazar Lapang Jamilega Desa Tanjungkerta,
para tamu kemudian beranjak menuju Komplek Pondok Pesantren Suryalaya untuk beramah tamah dengan Keluarga Pangersa Abah Anom.
Tibanya di madrasah para tamu disambut oleh H. Baban Ahmad Jihad S.B. Ar. (Salah seorang putra Pangersa Abah Anom).
NATURA, BENTUK KESETIAAN PARA MURID KEPADA MURSYID
Setelah resmi dibuka acara Milad Pondok Pesantren Suryalaya ke 110 (Senin, 24/08/2015) oleh Gubernur Jawa Barat yang diwakili oleh Asda III Propinsi Jawa Barat
di Lapang Jamilega Desa Tanjungkerta Kecamatan Pagerageung, kegiatan pawai natura pertama dilaksanakan pada siang harinya pukul 13.00 WIB.
Rombongan pertama pawai natura para ikhwan/akhwat dari Dusun Guranteng, Kampung Lewihalang, Kampung Harentang, Kapung Parung, Kampung Towel dan
Kampung Cikadu Desa Guranteng. Lebih kurang 1500 orang masyarakat tumpah ruah di Pondok Pesantren Suryalaya dengan membawa hasil tani, ternak, dan lain-lain.
Menurut salah seorang sesepuh Kampung, Natura ini kami persembahkan sebagai wujud kesetiaan kami (murid) kepada guru Mursyid.
Rombongan dan persembahan bawaan peserta pawai natura diterima langsung oleh Pangersa Ummi (Hj. Yoyoh Sopiah) mewakili keluarga
Pondok Pesantren Suryalaya.