Suryalaya, Selasa (09/12/2014).Untuk melihat kondisi di daerah Majelis Pembina & Majelis Pengurus mengadakan Silaturahmi ke berbagai daerah.
Pada kesempatan kali ini silaturahmi dilaksanakan ke beberapa Perwakilan yang berada di daerah Jawa Tengah diantaranya Kabupaten Wonosobo, Kabupaten Banjarnegara,
Kabupaten Purbalingga, Kabupaten Banyumas, Kodya Purwokerto dan Kabupaten Cilacap.
Pagi hari sekitar pukul 07.00 WIB rombongan sudah berkumpul untuk terlebih dahulu berziarah ke makam Abah Sepuh dan Abah Anom. Setelah selesai berziarah barulah
rombongan berangkat. Tempat tujuan yang pertama yaitu Kabupaten Wonosobo.
Pukul 12.00 WIB Rombongan beristirahat untuk sholat dan makam di daerah Banyumas, kemudian melanjutkan perjalanan. Rombongan tiba di Kabupaten Wonosobo sekitar pukul 16.30 WIB langsung ke tempat penginapan. Selepas Isya Rombongan berangkat menuju lokasi tempat silaturahmi dengan Pengurus YSB Perwakilan Kab. Wonosobo dan para ikhwan. Tiba di tempat sekitar pukul 20.00 WIB, rombongan berbincang dan mendengarkan laporan maupun keluhan dari pengurus YSB dan para ikhwan. Tak terasa waktu pun sudah pukul 22.00 WIB dan acara pun selesai, sebelum kembali para pengurus dan ikhwan berfoto bersama kemudian rombongan pun kembali ke tempat penginapan.
Silaturahmi dengan Pengurus YSB dan ikhwan Kab. Wonosobo |
Keesokan harinya, Rabu (10/12/2014). Pukul 07.00 WIB Rombongan bertolak dari Kab. Wonosobo menuju Kab. Banjarnegara dan tiba pukul 09.00 WIB. Acara silaturahmi dengan Pengurus dan Ikhwan Kab. Banjarnegara hingga menjelang dzuhur. Kemudian rombongan dan para ikhwan disana melaksanakan sholat dzuhur berjamaah dan dilanjutkan dengan makam siang.
Silaturahmi dengan Pengurus YSB dan ikhwan Kab. Banjarnegara |
Pukul 12.30 WIB rombongan Bertolak dari Kab. Banjarnegara menuju Kab. Purbalingga dan tiba sekitar pukul 13.30 WIB. Acara silaturahmi dengan Pengurus dan Ikhwan Kab. Purbalingga hingga menjelang Ashar. Kemudian rombongan dan para ikhwan disana melaksanakan sholat ashar berjamaah.
Silaturahmi dengan Pengurus YSB dan ikhwan Kab. Purbalingga |
Pukul 16.00 WIB kemudian rombongan menlanjutkan perjalanan menjunu Kab. Banyumas dan Kodya Purwokerto. Acara silaturahmi dengan Pengurus dan Ikhwan dipusatkan di daerah Baturaden - Purwokerto dari pukul 20.30 WIB sampai pukul 22.00 WIB di tempat penginapan rombongan.
Silaturahmi dengan Pengurus YSB dan ikhwan Kab. Banyumas & Kodya Purwokerto |
Kamis, (11/12/2014). Pukul 07.00 WIB Rombongan berangkat dari Baturaden - Purwokerto menuju Kab. Cilacap, sebelum tiba di Kab. Cilacap rombongan mampir dulu ke salah satu sesepuh ikhwan keluarga H. Naryo di Desa Sokawera Kec. Somagede Kab. Banyumas, rombongan tiba di Kab. Cilacap pukul 11.30 WIB. Sebelum acara rombongan melaksanakan sholat dzuhur bersama ikhwan Kab. Cilacap kemudian dilanjutkan acara silaturahmi dengan Pengurus dan Ikhwan Kab. Cilacap sampai pukul 14.00 WIB.
Silaturahmi dengan Keluarga H. Naryo salah seorang sesepuh Ikhwan di Banyumas |
Silaturahmi dengan Pengurus YSB dan ikhwan Kab. Cilacap |
Perjalanan rombongan Majelis Pembina dan Majelis Pengurus ke beberapa YSB Perwakilan di Jawa Tengah berakhir di Kab. Cilacap, rombongan kembali dengan selamat tiba di Pondok
Pesantren Suryalaya sekitar pukul 20.00 WIB.
Semoga dengan adanya silaturahmi ini para ikhwan di daerah akan semakin istiqomah dalam mengamalkan amaliyah TQN Pontren Suryalaya dan akan semakin bersatu padu dalam
memajukan TQN Pondok Pesantren Suryalaya. Aamiin.