UPGRADING I ANGKATAN KE I LEMBAGA DAKWAH THOREQAT QODIRIYYAH NAQSYABANDIYYAH PONDOK PESANTREN SURYALAYA

(Wed 05 November 2014)

Suryalaya, Selasa (04/11/2014).Dengan mengambil berkah di hari Manaqib Syaikh Abdul Qodir Al Jailani QS. pada 11 Muharam 1436 H, LEMBAGA DAKWAH TQN Pontren Suryalaya melaksanakan kegiatan UPGRADING I Angkatan ke I untuk seluruh Pengurus LDTQN Pontren Suryalaya, Para Mubaligh/Mubalighah, Para Ustadz/Ustadzah, Para Sesepuh Khotaman dan Manaqib.
Adapun Tujuan dilaksanakannya kegiatan ini tiada lain adalah untuk "Menertibkan Dakwah TQN Pontren Suryalaya". Kegiatan Upgrading ini dilaksanakan selama 2 hari dari hari Selasa - Rabu tanggal 4-5 November 2014 M / 11-12 Muharam 1436 H yang bertempat di Aula Sukriya Bhakti Kampus Latifah MUbarokiyah dan Mesjid Nurul Asror POndok Pesantren Suryalaya.

Acara Upgrading ini dimulai sekitar pukul 13.00 WIB yang dibuka langsung oleh H. Baban Ahmad Jihad S.B. Ar. selaku Dewan Pembina LDTQN Pontren Suryalaya. Kegiatan UPGRADING I Angkatan Ke I diikuti oleh sekitar 230 orang. Peserta UPGRADING terdiri dari para Mubaligh, Sesepuh Khataman dan Manaqib dari hampir Seluruh Yayasan Serba Bakti Pontren Suryalaya baik Korwil maupun Perwakilan di Seluruh Indonesia yang masing-masing mengutus paling sedikit 1 orang.

Dalam Acara Pembukaan Upgrading I juga dilaksanakan Penandatangan Perjanjian Kerjasama (PKs) antara Lembaga Dakwah TQN Pontren Suryalaya dengan Bank Mandiri Syari'ah dalam hal Pembuatan Kartu Anggota LDTQN serta penyerahan secara simbolis Kartu Anggota LDTQN.


Pembukaan Up Grading I LD TQN Pontren Suryalaya
H. Baban Ahmad Jihad S.B. Ar. Selaku Dewan Pembina LDTQN menyampaikan Sambutan dan membuka kegiatan Up Grading I
Penandatangan PKs dengan Bank Mandiri Syariah
Penyerahan Kartu Anggota secara simbolis

Yang menjadi Nara Sumber dalam kegiatan ini, antara lain :
  1. KH. Zaenal Abidin Anwar
  2. KH. Thohir Abdul Qohir
  3. KH. Drs. KH. Sandisi
  4. Drs. KH. Arief Ichwanie AS.
  5. KH. Beben Muhammad Dabbas
  6. Drs. H. Ahdi Nurudin


Penutupan Kegiatan UpGrading I
Sebagian Peserta berfoto Bersama

Kegiatan UpGrading ini akan dilaksanakan kembali pada bulan depan, jadi sifatnya berkala setiap satu bulan sekali. Ini Sesuai Himbauan dari Dewan Pembina LDTQN yang diumumkan oleh Pengurus LDTQN pada acara manaqib kemarin, yaitu :

  1. SESUAI ARAHAN DEWAN PEMBINA LDTQN PONTREN SURYALAYA, DAN UNTUK KETERTIBAN DAKWAH TQN PONTREN SURYALAYA. MAKA SELURUH MUBALIGH, IMAM KHOTAMAN, SESEPUH/PETUGAS MANAKIBAN, USTADZ, GURU, DOSEN DILINGKUNGAN TQN PONTREN SURYALAYA, DIMOHON UNTUK MENDAFTARKAN DIRI DAN MASUK MENJADI ANGGOTA LDTQN PONTREN SURYALAYA.
  2. SETIAP CALON ANGGOTA LDTQN PONTREN SURYALAYA, DIHARUSKAN MENGIKUTI UPGRADING I LDTQN, YANG AKAN DISELENGGARAKAN SETIAP BULAN (BA’DA MANAKIBAN).
  3. BAGI YANG BELUM BISA MENGIKUTI UPGRADING I LDTQN PADA ANGKATAN KE-I, MAKA DIPERSILAHKAN MENDAFTARKAN DIRI UNTUK MENGIKUTI UPGRADING PADA BULAN BERIKUTNYA.
  4. TEMPAT PENDAFTARAN KEANGGOTAAN DAN UPGRADING LDTQN DI KANTOR LDTQN PONTREN SURYALAYA, TELP. 0265 - 455866.