SAMBUT IDUL FITHRI 1432 H

(Tue 30 August 2011)

Menyambut Hari Raya Idul Fitri 1432 H Pangersa Abah beserta keluarga melaksanakan ziarah ke makam pendiri Pondok Pesantren Suryalaya Syekh KH. Abdullah Mubarok bin Nur Muhammad (Pangersa Abah Sepuh), diikuti oleh ikhwan akhwan sekitar pesantren. (selasa, 30/8/11).

Sebelum melaksanakan Ziarah Pangersa Abah terlebih dahulu menerima tamu yang akan bersilaturahmi seperti hari-hari biasa. H. Baban sebagai sekretaris pribadi beliau segera mempersiapkan segala sesuatunya untuk melaksanakan ziarah.

Terlihat Pangersa Abah keluar dari madrasah dengan menggunakan kursi roda didampingi oleh sebagian para puteranya yaitu H. Didin Khidir Ar, Hj. Otin Khodijah Ar, H. kankan Zulkarnaen Ar, dan H. Baban Ahmad Jihad S.B. Ar., menuju komplek makam (Puncak Suryalaya). Sementara para putera dan keluarga yang lain sudah berada di komplek makam.

selain keluarga Puncak Suryalaya juga sudah dipenuhi para ikhwan akhwat dari sekitar komplek pesanten untuk mengikuti ziarah. Setelah Pangersa Abah tiba di Puncak Suryalaya dan memasuki ruangan tempat ziarah, ziarah pun dimulai dengan dipimpin oleh KH. Zaenal abidin Anwar.

Pelaksanaan ziarah seperti ini memang sudah rutin dilaksanakan oleh Pangersa Abah beserta keluarga ketika menyambut datangnya Bulan Suci Ramadhan (sehari sebelum memasuki Bulan Ramadhan) dan ketika menyambut Hari Raya Idul Fitri (sehari sebelum Hari Raya Idul Fitri). (Dik).

Suasana Ziarah Di komplek Makam Puncak Suryalaya