SHALAT SUNAT RAJAB MALAM PERTAMA

(Sun 13 June 2010)

Suryalaya, 13/6/10 atau bertepatan dengan malam pertama di Bulan Rajab 1431 H. Di Pondok Pesantren Suryalaya biasa dilaksanakan salah satu amaliah rutin tahunan yaitu Shalat Sunat Rajab,..

Menjelang adzan maghrib para ikhwan dan akhwat yang berada di sekitar komplek Pondok Pesantren Suryalaya telah berdatangan guna melaksanakan Shalat Sunat Rajab secara berjamaah di Masjid Nurul Asror. Selepas adzan dan shalat sunat qobliyah maghrib KH. Drs. Sandisi bertindak sebagai imam shalat maghrib dan dilanjutkan dengan amaliah dzikir berjamaah dan diakhiri dengan shalat sunat ba'diyah maghrib. Selanjutnya sang imam mengumumkan terlebih dahulu guna mengingatkan para ikhwan tentang Tata Cara Pelaksanaan Shalat Sunat rajab yang akan dilaksanakan..

shalat sunat yang dicontohkan oleh Rasululloh SAW, para shahabat, aulia Allah, dan Guru Mursyid Pangersa Abah Syaikh Ahmad Shohibulwafa Tajul Arifin itu diikuti oleh sekitar 1000 ikhwan akhwat dari sekitar komplek pesantren dan dari luar daerah..