suryalaya.org, Jumat(04/09/2020).
Pagi hari sekitar pukul 06.00 WIB berlokasi di halaman madrasah Pontren Suryalaya acara "Pembukaan MILAD Ke-115 Pontren Suryalaya" dilaksanakan.
Acara dimulai dengan pembacaan ayat suci al-quran, pembacaan Tawasul, Sambutan dari Pimpinan Pontren Suryalaya yang disampaikan oleh KH. Baban Ahmad Jihad S.B. Ar.
ditutup dengan doa.
Kemudian acara dilanjutkan dengan gunting pita pelepasan balon sebagai tanda dimulainya kegiatan Peringatan MILAD Ke-115 Pontren Suryalaya oleh Umi Hj. Yoyoh Sofiah dan
KH. Baban Ahmad Jihad S.B. Ar. .
Pembukaan MILAD |
Setelah acara pembukaan selesai dilanjutkan dengan kegiatan Bakti Sosial yaitu Khitanan Masal dan Santunan bagi Anak Yatim dan Jompo yang berlokasi di halaman madrasah, kemudian dilanjutkan dengan kegiatan NATURA dari Keluarga Abah Sepuh dan Abah Anom serta dari Lembaga-lembaga yang berada di lingkungan Pontren Suryalaya.
Kegiatan Bakti Sosial |
|
NATURA dari Keluarga Abah Sepuh dan Abah Anom serta dari Lembaga |
Siang hari selepas Sholat Jumat sekitar pukul 13.00 WIB, dilaksanakan kegiatan "BERSUCI" (Beberes Sungai Citanduy) yang bertema "CITANDUY NGARUY" dengan agenda kegiatan Penanaman 10.000 Pohon di Bantaran Sungai Citandur dan Pembersihan Sungai Citanduy.
Kegiatan BERSUCI |
Sore hari setelah Sholat Ashar sekitar pukul 15.30 WIB, dilaksanakan kegiatan HAOL ke makam Pangersa Abah Sepuh dan Abah Anom di Puncak Makam Suryalaya.
Kegiatan HAOL |