PENDIDIKAN DAN LATIHAN DASAR (DIKLATSAR) GENERASI MUDA PONTREN SURYALAYA (GMPS) DAN UPGRADING I ANGKATAN KE-84 LEMBAGA DAKWAH THOREQAT QODIRIYYAH NAQSYABANDIYYAH (LDTQN) PONTREN SURYALAYA

(Mon 10 February 2020)

suryalaya.org. Sabtu (08/02/2020). GENERASI MUDA PONDOK PESANTREN SURYALAYA (GMPS) kembali melaksanakan kegiatan "Pendidikan dan Latihan Dasar (Diklatsar) Satuan Tugas GMPS" di daerah. Kali ini dilaksanakan di Provinsi Kepulauan Riau.
Kegiatan Diklatsar diselenggarakan di Sekretariat Yayasan Serba Bakti Pontren Suryalaya Perwakilan Batam Perum Bida Asri I Blok C No. 53 Batam Center Provinsi Kepulauan Riau yang diikuti oleh sekitar 30 para pemuda/pemudi TQN Pontren Suryalaya Kepulauan Riau yang nantinya akan dilantik menjadi pengurus GMPS Kepulauan Riau.
Tiada lain penyelenggaraan kegiatan Diklatsar ini adalah untuk menggembleng calon-calon pelaksana Satuan Tugas (Satgas) GMPS baik dari segi amaliyah maupun segi fisiknya, juga untuk menyamakan persepsi semua Satuan Tugas GMPS sesuai dengan semboyan dari GMPS sendiri "Mengabdi Tiada Henti Berkhidmat Sepanjang Hayat" kepada Pondok Pesantren Suryalaya. Kegiatan Diklatsar Satgas GMPS ini dilaksanakan dari hari Sabtu, 8 Pebruari 2020 M / 14 Jumadil Akhir 1441 H
Yang menjadi Nara Sumber dalam kegiatan Diklatsar kali ini, antara lain :
1. H. Sufi Halwani, SE. yang menyampaikan materi Visi, Misi, dan Program Generasi Muda Pontren Suryalaya (GMPS)
2. Nurhidayat, S.Ag. M.SI. yang menyampaikan materi Organisasi dan Administrasi GMPS

Untuk materi dari GMPS sendiri selesai sekitar pukul 12.30 WIB, yang kemudian peserta Diklatsar GMPS dilanjutkan mengikuti kegiatan Upgrading I Angkatan Ke-84 LDTQN Pontren Suryalaya



Lembaga Dakwah TQN Pontren Suryalaya kembali melaksanakan Upgrading I di daerah. Kali ini Upgrading I dilaksanakan di Provinsi Kepulauan Riau untuk angkatan ke-84.
Kegiatan Upgrading 1 Angkatan Ke-84 diselenggarakan di Sekretariat Yayasan Serba Bakti Pontren Suryalaya Perwakilan Batam Perum Bida Asri I Blok C No. 53 Batam Center Provinsi Kepulauan Riau yang diikuti oleh sekitar 70 ikhwan/akhwat yang berasal dari wilayah Kota Batam dan sekitarnya.
Tiada lain penyelenggaraan kegiatan UPGRADING I adalah untuk penyeragaman Amaliyah TQN Pontren Suryalaya . Kegiatan UPGRADING I Angkatan Ke-84 dilaksanakan pada hari Sabtu-Minggu, 08-09 Pebruari 2020 M / 14-15 Jumadil Akhir 1441 H
Acara Upgrading ini dimulai sekitar pukul 13.00 WIB yang dibuka oleh Dr. Muhamad Kodir, M.Si. selaku Ketua Umum LDTQN Pontren Suryalaya.
Yang menjadi Nara Sumber dalam kegiatan ini, antara lain :
1. KH. Baban Ahmad Jihad S.B. Ar.
2. KH. Beben Muhammad Dabbas
3. Ust. Nana Yusef, M.Sos.
4. Ust. Dudin Samsudin, M.Hum.






Acara Upgrading I Angkatan Ke-84 selesai pada hari Minggu sekitar pukul 09.00 WIB. Kemudian dilanjutkan dengan acara PELANTIKAN PENGURUS LDTQN PONTREN SURYALAYA PROVINSI KEPULAUAN RIAU, PELANTIKAN PENGURUS IBU BELLA PONTREN SURYALAYA PERWAKILAN PROVINSI KEPULAUAN RIAU DAN PELANTIKAN PENGURUS GMPS PONTREN SURYALAYA PROVINSI KEPULAUAN RIAU.