Suryalaya.org. Senin (28/01/2019). Siang tadi sekitar pukul 13.00 WIB , Pondok Pesantren Suryalaya kedatangan Tamu dari
Bank Rakyat Indonesia yakni Direktur Utama PT BRI (Persero) Tbk. Bapak Suprajarto serta rombongan dari BRI Pusat, Kepala Kantor Wilayah
Jawa Barat, para Kepala Cabang yang berada di daerah Jawa Barat diantaranya Kantor Cabang Tasikmalaya, Kantor Cabang Ciamis.
Beliau untuk pertama kalinya bersilaturahmi ke Pondok Pesantren Suryalaya.
Rombongan BRI Pusat ini bersilaturahmi ke Pondok Pesantren Suryalaya dalam rangka kunjungan kerja ke wilayah
Tasikmalaya yaitu daerah Ciawi dan Rajapolah.
Sebelum melaksanakan tugas resminya Bapak Suprajarto beserta rombongan menyempatkan diri untuk bersilaturahmi
dan lebih mengenal Pondok Pesantren Suryalaya yang mungkin Beliau hanya tahu dari kabar orang.
Setibanya di Suryalaya Bapak Suprajarto disambut langsung oleh Keluarga Besar Pontren Suryalaya diantaranya
KH. Zaenal Abidin Anwar selaku Pengemban Amanah Sesepuh Pontren Suryalaya,
H. Baban Ahmad Jihad S.B. Ar. selaku Sekretaris Pontren Suryalaya.
Setelah selesai berbincang-bincang dan makan siang, Bapak Suprajarto beserta rombongan menuju Kampus Latifah Mubarokiyah untuk mengikuti acara
"SHARING SESSION Bersama Bapak Suprajarto Direktur Utama PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk."
Acara Sharing Session ini diikuti oleh seluruh civitas akademika dan para mahasiswa IAILM dan STIELM.
Selesai acara di Kampus Latifah Mubarokiyah sekitar pukul 13.30 WIB, kemudian rombongan langsung menuju Ciawi dan Rajapolah yang kemudian kembali ke Jakarta.
Dalam acara di Kampus juga diselingi pemberian hadiah/merchandise dari BRI bagi peserta.
Bapak Suprajarto disambut oleh KH. Zaenal Abidin Anwar beserta keluarga Pontren Suryalaya di madrasah
|
Suasana Sharing Session di Kampus Latifah Mubarokiyah Pontren Suryalaya
|