SILATURAHMI DAN BAKTI SOSIAL KAPOLDA JAWA BARAT IRJEN POL. Drs. AGUNG BUDI MARYOTO, M.Si. KE PONDOK PESANTREN SURYALAYA

(Mon 18 December 2017)

Suryalaya, Minggu (17/12/2017). Sekitar pukul 11.00 WIB, Kapolda Jawa Barat Irjen Pol. Drs. Agung Budi Maryoto, M.Si. tiba di Kampus Latifah Mubarokiyah langsung disambut oleh H. Baban Ahmad Jihad S.B. Ar. dengan pengalungan sorban.
Kedatangan Kapolda Jawa Barat ini dalam rangka Silaturahmi dan Bakti Sosial di lingkungan Pondok Pesantren Suryalaya yang dihadiri oleh para tokoh ikhwan Pontren Suryalaya, anak dan kaum duafa, para aparat dari kepolisian baik dari polres Tasikmalaya maupun dari polsek pagerageung serta para undangan lainnya.
Acara ini dilaksanakan di Gedung Serba Guna Sukriya Bakti Kampus Latifah Mubarokiyah. Diperkirakan acara ini dihadiri oleh sekitar 1000 orang lebih.
Acara dimulai dengan pembacaan Tawassul oleh Ust. Maman Suparman, S.Ag., dilanjutkan dengan sambutan selamat datang dari pihak Pondok Pesantren Suryalaya yang disampaikan oleh H. Baban Ahmad Jihad S.B. Ar. selaku sekretaris Pontren Suryalaya.
Kemudian dilanjutkan dengan pengarahan dari Kapolda Jawa Barat Irjen Pol. Drs. Agung Budi Maryoto, M.Si. yang intinya Beliau menyampaikan beberapa point diantaranya :

  • Mengajak untuk selalu menjaga keutuhan NKRI melalui pesantren
  • Manfaatkan teknologi secara bijak dan teliti
  • Semua Masyarakat khususnya masyarakat Tasikmalaya harus guyub dan rukun untuk membangun Kota Tasikmalaya
  • Pererat ukhuwah islamiyah / tali silaturahmi terutama antar tetangga dan selalu hidup rukun
  • Melaporkan situasi Kamtibmas di daerah Jawa Barat :
    • Kejahatan Narkoba masih memprihatinkan bahkan sudah masuk ke sekolah-sekolah
      Kepolisian tidak bisa bekerja secara maksimal tanpa dukungan dari masyarakat
    • Kejahatan Begal
Selesai pengarahan dilanjutkan dengan kegiatan Bakti Sosial Polda Jawa Barat dengan pemberian santunan kepada 1000 anak yatim piatu dan kaum duafa. Penyerahan bantuan diberikan secara simbolis oleh Kapolda Jabar.

Setelah selesai menghadiri acara di Gedung Sukriya Bakti, kemudian Kapolda Jawa Barat langsung menuju Pondok Pesantren Suryalaya untuk bersilaturahmi dengan keluarga besar Pontren Suryalaya.
Setibanya di madrasah Kapolda Jabar disambut langsung oleh KH. Zaenal Abidin Anwar selaku Pengemban Amanah Sesepuh Pontren Suryalaya.
Selain bersilaturahmi Beliau juga minta doanya dari Keluarga Pondok untuk kemaslahatan didalam menlaksanakan tugasnya.
Setelah selesai berbincang-bincang, Beliau dan rombongan pun berpamitan.